Preface...


"kami menggoyangkan langit, menggempakan darat, dan menggelorakan samudra agar tidak jadi bangsa yang hidup hanya dari 2,5 sen sehari. Bangsa yang kerja keras, bukan bangsa tempe, bukan bangsa kuli. Bangsa yang rela menderita demi pembelian cita-cita" Soekarno.

Coba kita renungkan ungkapan pemimpin besar revolusi indonesia.... Tidakkah bangsa kita sekarang jauh lebih terpuruk dari sekedar bangsa kuli??!! apa yang salah dari negara kita?. Massa depan adalah milik kita... tunjukkan kiprah kita, bukankah... tidak akan ada kata terlambat, bagi orang orang yang mau berbuat?!... MERDEKA!!!.


Pelatihan AVR8535


Dua hari yang lalu saya bertemu dengan seorang mahasiswa S1 dari ITS, dia mengeluhkan kesulitannya untuk memulai belajar tentang mikrokontroller. Banyak buku-buku dijual di pasaran hanya mementingkan sisi komersil, tanpa mempertimbangkan bobot isi buku yang disampaikan. Bahkan tidak sedikit para penulis yang kerjaannya hanya meng-copy, paste, dan menterjemahkan apa yang ada di internet, sehingga bagaimana kita mengharapkan seorang pembaca bisa mengerti kalau penulisnya saja belum tentu paham?!. Ok... saya mempunyai buku petunjuk cara pemakaian mikrokontroller versi AVR 8535 menggunakan software code vision AVR, buku ini biasanya saya pergunakan sebagai modul pelatihan setiap kita mengadakan pelatihan. Semoga bisa membantu. bagi yang membutuhkan... silahkan didownload... gratis, kecuali kalau memang ada yang menyumbang juga boleh, langsung transfer aja ya ha5x.... boleh dicopy, boleh dibajak, asal untuk kemajuan indonesia tercinta,... (download di my book).

7 komentar:

Faqih Akhsani mengatakan...

Oke bud bajak ajah.. hidup tukang bajak! Tapi jgn bajak DOANG klo urusan musik. Skali2 beli lah! Terutama karya2 musisi dalam negeri.. Hidup musisi Indonesia!!

Anonim mengatakan...

Mas, terimakasih atas tutorial modul AVR8535 nya. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.

Anonim mengatakan...

mas kok, buku tutorialna diunduh g bisa ya,carana gimana? suwun

agikyra mengatakan...

thanks Pak Arif.ebooknya sangat bermanfaat

Fery Setyawan mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Fery Setyawan mengatakan...

terimakasih banyak pak, e-book panjenengan sangat bagus pak. simple dan cukup lengkap.

Udah gitu free lg.. :)
Terimakasih banyak pak.

Saya buat sebagai bahan menyusun skripsi..

PCB mengatakan...

Terima kasih ya, bukunya sangat bagus,gampang dipelajari, gampang nyantol....trims sekali lagi..
tapi gimana caranya agar saya bisa dapatkan modul programing nya...yg lengkap? tolong jawabnya segera lewat email saja ya, biar cepet.